Liburan ke Pulau Mursala / Air Terjun Mursala - Sumatera Utara


PULAU MURSALA

Berkunjung ke daerah sibolga sebanyak 3 kali akhirnya saya memutuskan untuk berwisata ke salasatu tempat yang merupakan icon dari kota Sibolga.




“PULAU MURSALA” merupakan pulau yang sangat indah terletak di kabupaten Tapanuli Tengah Sumatera Utara, tepatnya berada di Kecamatan Tapian Nauli, Tapanuli Tengah dan berada di sebelah barat daya Kota Sibolga, berjarak sekitar 22,5 km dari dermaga pantai Pandan, Tapanuli Tengah. Ke unikan di pulau mursala yaitu terdapat Air terjun dengan tingginya mencapai 35 meter. Air mengalir dari sungai dengan panjang 700 meter kemudian mengalir ke laut lepas. Selain itu Hal menarik lain yang perlu diketahui adalah bahwa air terjun Mursala ini pernah menjadi lokasi pembuatan sebuah film Hollywood yaitu Kingkong pada tahun 2005 silam. Selain itu, Air Terjun Mursala juga pernah menjadi lokasi pembuatan film Indonesia berjudul Mursala pada 2013 lalu.
Dari Sibolga, kita harus pergi ke Pantai Pandan. Dari sini, kita dapat menuju ke Pulau Mursala / Air Terjun Mursala dengan menyewa speed boat. Kapal ini dapat menampung 15 - 20 orang. Harga sewa speed boat ini kisaran 1,5 jt sd 1,8 jt per boat. (jika anda pandai menawar mungkin bisa lebih murah)
Perjalanan menggunakan kapal motor ke lokasi Air Terjun Mursala sekitar 1,5 jam s/d 2 jam lamanya (tergantung cuaca). Selama di perjalanan, kita akan merasakan sedikit guncangan ombak yang membelah kapal saat melaju, tapi hal ini tidak akan membuat kita mersa bosan karena di suguhi pemandangan indah dengan beberapa pulau kecil dan birunya langit.
Disaat cuaca sedang bersahabat kita dapat berenang dan menikmati air terjun mursala. manjakan dirimu dengan keindahan Pulau mursala beserta air tenjun Mursala yang tidak kalah dengan tempat wisata lainnya di Indonesia.

-Selamat Berlibu- #PL

     (funny moments)

Comments

Popular posts from this blog

1 Hari di Palembang bisa wisata kemana saja ?

Contoh Surat Kuasa Pengambilan Uang di Bank